Jumat, 07 September 2018

TAMAN MONUMEN MANDAPAI



Taman Monumen Mandapai adalah  taman yang terletak di Kampung Mandapai, Desa Batu Bini, Kecamatan Padang Batung, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Taman Monumen Mandapai merupakan lapangan yang di dalamnya terdapat Monumen Proklamasi 17 Mei 1949. Tempat ini biasanya di gunakan untuk melaksanakan upacara-upacara tertentu yang berhubungan dengan Kepahlawanan Indonesia. Di dalam tempat ini terdapat satu tiang bendera dan dinding-dinding dengan ornamen perjuangan. Ada kata-kata proklamasi  kemerdekaan yang tertulis dalam monumen tersebut, teks itu di tanda tangani oleh Pimpinan Umum Bridgen Hasan Basrie.  Dulu tempat ini kurang terawat, tapi sekarang sudah di renovasi dengan baik oleh Pemerintah. Selain monumen ini, ada juga beberapa monumen lain yang masih dalam satu sejarah, monumen-monumen itu terletak di Desa Ni’ih, Telaga Langsat, Pagat Batu, Jelatang, Karang Jawa, dan Munggu Raya.


BUKIT HALINJUANGAN



Bukit Halinjuangan adalah sebuah bukit yang terletak di Desa Mawangi, Kecamatan Padang Batung, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Bukit Halinjuangan merupakan bukit yang puncaknya terdapat berbagai spot-spot menarik. Bukit Halinjuangan di kelola menjadi objek wisata sejak bulan Maret 2017. Bukit ini merupakan bukit yang hitz ke 2 setelah Bukit Palawan Di Kecamatan Padang Batung. Menurut para pengunjung bukit ini tingginya 2 kali lipat daripada Bukit Palawan, untuk sampai menuju puncak di perlukan waktu sekitar ± 40 menit. Di atas Puncak Halinjuangan terdapat beberapa batu besar yang di jadikan spot, seperti Batu Bajanggu, Batu Kepala Buaya, dll. Pemandangan dan nuansa di Bukit Halinjuangan memang sedikit berbeda dari bukit lainnya di Kecamatan Padang Batung, karna tempatnya lebih tinggi, lebih banyak ruang terbuka, dan pemandangannya lebih menarik walau tanpa spot. Di Puncak Bukit Halinjuangan sudah tersedia WC dan beberapa warung. Pada awalnya Bukit Halinjuangan hanya memiliki 2 spot, namun seiring berjalannya waktu spot-spot lainnya pun bermunculan untuk bersaing dengan bukit-bukit lainnya.  Beberapa spot ketika kita kesini diantaranya gerbang love, rakit bambu seperti jukung, sarang burung, serambi dengan bentuk amour di belakangnya, amour belah, serta rumah pohon dengan amour dan jembatan.


BUKIT BATU BINI

Bukit Batu Bini adalah sebuah bukit yang terletak di desa Batu Bini, Kec. Padang Batung, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Bukit Batu Bini adalah sebuah bukit batu yang memiliki banyak spot-spot menarik di atas puncaknya. Selain itu wisata ini satu paket dengan Goa Singa/Goa Lukis yang di dalamnya terdapat lukisan-lukisan dan patung-patung menarik. Wisata ini cukup mudah untuk di jangkau karna letaknya berada di pinggiran jalan utama, hanya sekitar ± 20 menit dapat tiba di atas puncaknya. Pada awalnya sebelum ada spot-spot tersebut tempat ini sangat jarang di kunjungi, namun sekarang sudah di renovasi dengan baik. Sudah ada tempat parkir,  jalan bersemen, tangga, dan bangku peristirahatan sebelum menuju puncak. Untuk warung dan WC hanya bisa di temukan di bawah bukit, anda tidak akan menemukannya jika sudah berada di atas puncak. Untuk spot-spot yg berada di atas Puncak Batu Bini awalnya hanya ada 2 spot, namun semakin lama semakin bertambah karna bersaing dengan bukit-bukit lainnya. Beberapa spot ketika kita kesini di antaranya kursi lamunan, serambi dengan tulisan LOVE di bagian belakang, rakit bambu seperti jukung, dan rumah pohon mini dengan tulisan I love U.



Jumat, 23 Maret 2018

AIR TERJUN RAMPAH MUYIH

Air Terjun Rampah Muyih adalah air terjun yang terletak di Dusun Urui, Desa Loksado, Kec. Loksado, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Air Terjun Rampah Muyih memiliki ketinggian sekitar 8 meter. Air Terjun ini memiliki bebatuan yang bisa di daki pada bagian tengah namun agak licin. Pada bagian palung air terjun tidak terlalu dalam dan tidak terlalu surut. Kawasan sungainya agak sempit karna di depan air terjun  terdapat batu besar. Namun karna batu besar inilah yang membuat palung air terjun terlihat seperti kolam. Air terjun ini bukanlah wisata resmi karna tidak ada tanda-tanda pengelolaan wisata di tempat ini. Air terjun ini memang kurang hitz karna belum banyak yang mengetahuinya, Akses jalan menuju ke sini tergolong mudah karna sudah di semen dan hanya memerlukan waktu sekitar ± 30 menit dari jalan utama Loksado dengan trekking.

Jumat, 16 Maret 2018

BUKIT PALAWAN PART. 2

Bukit Palawan adalah sebuah bukit yang terletak di Desa Mawangi, Kecamatan Padang Batung, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Bukit Palawan merupakan bukit yang puncaknya terdapat berbagai spot-spot romantis. Bukit Palawan di kelola menjadi objek wisata sejak bulan Februari 2017. Bukit ini merupakan bukit dengan spot-spot romantis yang  pertama kali muncul di Kecamatan Padang Batung sebelum bukit-bukit dengan spot lainnya bermunculan. Pada bulan Maret 2017 bukit ini sempat hitz dan di kunjungi beribu-ribu wisatawan dari anak-anak , remaja hingga orang tua. Bukit ini puncaknya tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 20-30 menit melakukan perjalanan dapat tiba di atas puncak. Di Puncak Bukit Palawan sudah tersedia WC dan banyak Warung. Pada awalnya Bukit Palawan hanya memiliki 3 spot, namun seiring berjalannya waktu spot-spot lainnya pun bermunculan untuk bersaing dengan bukit-bukit baru lainnya. Waktu ke sini untuk yang ke dua kalinya terdapat penambahan 4 spot yaitu rakit bambu berbentuk seperti jukung, serambi dengan amor besar di belakang, rumah pohon yg lebih besar dan kuat, dan sarang burung.

Jumat, 09 Maret 2018

AIR TERJUN TAYAK PART. 2

Air Terjun Tayak adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Hampang, Desa Uren, Kec. Halong, Paringin, Kab. Balangan.
Air Terjun ini memiliki ketinggian sekitar 6 meter dengan beberapa tingkat, tingkat yang  paling bawah adalah yang tertinggi. Air Terjun ini memiliki bebatuan yang tidak rata membentuk seperti tangga, sehingga menjadi mudah untuk di daki hingga ke tingkat yang paling atas. Pada bulan Juni 2016 wisata ini sedang naik daun dan di kunjungi lebih dari 500 orang.  Untuk mencapai tempat ini dari Desa Hampang lumayan sulit karna jalan yang di lalui turun naik dan tidak bisa menggunakan motor, di perlukan waktu sekitar 40 menit - 1 jam untuk dapat tiba di air terjun. Di tempat ini sudah di buatkan fasilitas seperti WC, tangga dan tempat duduk, serta ada beberapa warung.


Jumat, 19 Januari 2018

BUKIT PALAWAN

Bukit Palawan adalah sebuah bukit yang terletak di Desa Mawangi, Kecamatan Padang Batung, Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Bukit Palawan merupakan bukit yang puncaknya terdapat berbagai spot-spot romantis. Bukit Palawan di kelola menjadi objek wisata sejak bulan Februari 2017. Bukit ini merupakan bukit dengan spot-spot romantis yang  pertama kali muncul di Kecamatan Padang Batung sebelum bukit-bukit dengan spot lainnya bermunculan. Pada bulan Maret 2017 bukit ini sempat hitz dan di kunjungi beribu-ribu wisatawan dari anak-anak , remaja hingga orang tua. Bukit ini puncaknya tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 20-30 menit melakukan perjalanan dapat tiba di atas puncak. Di Puncak Bukit Palawan sudah tersedia WC dan banyak warung. Pada awalnya Bukit Palawan hanya memiliki 3 spot, namun seiring berjalannya waktu spot-spot lainnya pun bermunculan untuk bersaing dengan bukit-bukit baru lainnya. Beberapa spot saat ini di antaranya serambi bambu dengan 2 cinta di kanan dan belakang, rumah pohon yg muat 2 orang, dan rumah pohon yg muat 5 orang..

Jumat, 22 Desember 2017

TEBING TINGGI PASTING (BUKIT RAJANG WAKI)

Tebing Tinggi Pasting adalah sebuah dinding batu yang tinggi yang terletak di Desa Pasting, Kecamatan Hantakan, Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
Tebing Tinggi Pasting merupakan sebuah bukit batu yang bentuknya seperti vertikal dengan ketinggian 210 MDPL. Sebenarnya nama Tebing Tinggi Pasting hanya sebagai julukan karna bentuknya seperti dinding yg tinggi. Nama sebenarnya dari Tebing Tinggi Pasting adalah Bukit Rajang Waki. Bukit ini sering di gunakan oleh kalangan pengunjung sebagai aktifitas panjat tebing, sedangkan beberapa warga sekitar menggunakannya sebagai tempat pertambangan batu gamping. Di bukit ini terdapat dua Goa yang cukup di kenal masyarakat yaitu Goa Liang Berangin dan Goa Liang Habu, ke dua Goa tersebut masih menyimpan suasana mistis dan jarang di jelajahi. Untuk menemukan tempat ini sangatlah mudah karna tebing yang tinggi akan jelas terlihat dari pinggiran jalan dan tempatnya juga berada di pinggiran jalan. Dalam kawasan Tebing Tinggi Pasting terdapat 3 potensi wisata yaitu wisata panjat tebing, wisata telusur goa, dan wisata puncak bukit. Namun tempat ini bukanlah wisata resmi, jadi tidak ada pengamanan dan tempat parkir.


Rabu, 29 November 2017

TUGAL BERBATU

Tugal Berbatu adalah sebuah ladang warga yang terletak di Desa Batu Panggung, Kecamatan Haruyan, Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
Tugal dapat di artikan sebuah ladang, tugal berbatu berarti ladang yang di sekitarnya terdapat bebatuan. Akhir-akhir ini tugal berbatu menjadi cukup terkenal karna lokasi  ini banyak di upload di sosial media.  Sebenarnya ini bukanlah tempat wisata, tapi hanyalah sebuah ladang masyarakat yang terletak di pinggiran jalan. Yang membuat tempat ini menarik adalah bebatuan besar yang di sekelilingnya di tumbuhi tanaman padi yang masih muda dan hijau. Tempat ini hanya menarik pada musim tanam, jika sesudah panen pemandangan di sini hanya tinggal bebatuannya saja.


AIR TERJUN MALANGHIT

Air Terjun Malanghit adalah sebuah air terjun yang terletak di Dusun Kacang Parang, Desa Ulang, Kecamatan Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan.
Air Terjun Malanghit adalah air terjun yang mengalir di sekitar bebatuan dengan ketinggian sekitar 5 meter. Air Terjun ini lebih dominan bentuk lebarnya daripada bentuk tingginya. Pada  bagian bawah air terjun terbagi menjadi 2 kedalaman, dari sisi kanan masih di penuhi bebatuan sehingga debit airnya surut, sedangkan bagian kiri debit airnya cukup dalam. Air Terjun Malanghit merupakan air terjun yang paling di kenal di Desa Ulang dan suasana di tempat ini masih tergolong sepi sehingga kita dapat bebas berekspresi. Perjalanan untuk menuju ke sini tidak terlalu jauh, hanya trekking sekitar 20 menit dari pemukiman penduduk tibalah di lokasi.