Selasa, 26 April 2016

PEMANDIAN AIR PANAS TANUHI PART.2

Pemandian Air Panas Tanuhi adalah Wisata air panas yang terletak di desa Tanuhi, termasuk dalam kawasan desa Hulu Banyu, Kec. Loksado, Kandangan, Kab. Hulu Sungai Selatan.
Wisata pemandian air panas ini terletak di Pegunungan Meratus. Sangat cocok bagi anda yang ingin berelaksasi setelah mampir di tempat-tempat wisata lain daerah Loksado. Wisata ini terletak di pinggiran jalan sehingga sangat mudah untuk menemukannya. Di dalamnya sangat bersih dan terawat, di lengkapi dengan fasilitas penginapan (cottage), lapangan tenis, toilet, musholla, locked pakaian, aula pertemuan, kafetaria, tempat berbilas, dan beberapa gazebo.



Wisata ini terdiri dari tiga jenis kolam yaitu kolam air panas, kolam berendam, dan kolam renang. Kolam untuk berenang ada yang untuk orang dewasa dan ada juga untuk anak2. Untuk kolam renang orang dewasa tingginya sekitar 2 meter, tidak di peruntukkan bagi orang yang tidak bisa berenang kecuali memakai ban pelampung yang sudah di sediakan tempat penyewaannya. Sedangkan untuk kolam air panas hanya ada satu kolam.

Info Perjalanan :
Barabai ke Kandangan :
    • Start dari perbatasan Kota Barabai-Kandangan (Kabupaten HST-HSS).
    • Terus lurus menuju arah Kota Kandangan.
    • Melewati desa Bamban Utara – Bamban – Bamban Selatan – Angkinang – Angkinang Selatan –  Pakumpayan – Bakarung – Gambah Luar.
    • Nanti ada pertigaan seperti huruf “Y” pilih arah ke kiri.
    • Terus lurus melewati Waterboom Kandangan dan Terminal Bus Kandangan.
    • Ketemu lagi pertigaan di tengahnya ada Bundaran Ketupat, pilih arah sebelah kiri menuju Loksado (jika ke kanan menuju Kota Kandangan).
    Kandangan ke Loksado :
    • Start Tugu Budaran Ketupat.
    • Jika dari arah Kota Barabai pilih ke kiri, jika arah dari Kota Rantau pilih ke kanan.
    • Ada perempatan lagi pilih arah sebelah kiri menuju Loksado (lurus menuju jalan alternatif ke Kota Rantau, kanan menuju Kota Kandangan).
    • Terus lurus melewati desa Karang Jawa Muka – Karang Jawa – Kaliring – Jembatan Merah – Padang Batung – Batu Bini.
    • Melewati Gunung Batu Bini.
    • Ada pertigaan seperti huruf “Y”, pilih arah ke kanan (kalau sebelah kiri menuju Desa Madang/Tayub).
    • Melewati  TMP Pusara Bakti Banua.
    • Melewati desa Mawangi.
    Memasuki Kecamatan Loksado :
    • Melewati desa Halunuk – Panggungan – Lumpangi.
    • Terus lurus melewati tanjakan yg sangat tinggi, jalannya menikung ke arah kiri lalu ke kanan (bagi yg belum pernah kesini pasti terkejut :D)
    • Di sekitar desa Lumpangi jika ada pertigaan pilih arah lurus saja (jika ke kanan menuju arah ke Batulicin)
    • Terus lurus hingga sampai di retribusi pembayaran, untuk melanjutkan perjalanan harus membayar seharga Rp.5.000,-
    • Memasuki wilayah desa Hulu Banyu (Muara Hatip).
    • Melewati Wisata Graha Sungai Amandit di desa Muara Hatip.
    • Terus lurus melewati gerbang Wisata Pemandian Air Panas Tanuhi.
    • Melewati jembatan hingga ketemu pertigaan seperti huruf “T”, pilih arah ke kiri menuju desa Tanuhi (jika ke kanan menuju desa Haratai/Lok Lahung)
    Menuju lokasi :
    • Dari sini hanya berjarak 400 meter lagi, letaknya berada di sebelah kanan jalan.
    • Sampailah di tempat parkir.
    • Untuk ke sini dapat di tempuh dengan menggunakan kendaraan  roda 4 atau roda 2.
    • Bayar parkir seharga Rp. 5.000, - untuk roda 2 dan Rp. 10.000,- untuk roda 4.
    • Bayar masuk seharga Rp. 5.000, - untuk orang dewasa dan Rp. 3.000, - untuk anak-anak.


    My Diary / My Story :

    Waktu kesini yg ke dua kalinya kita pergi dengan jumlah 6 orang : Aku, Yadi, Udin Khaidir, Jumadi, dan Iki. Kita kesini setelah balik dari Air Terjun Kilat Api, barulah parkir di depan Wisata Pemandian Air Panas Tanuhi. Sebelum masuk kita pada beli pentol dulu karna hari udah mulai siang :D (udah mulai bernyanyi2 nee perut). Barulah kita ke tempat pembayaran asuransi masuk. Kata yg jaga asuransi kita bisa masuk dengan harga 5ribu per 2 orang, oke dehh kaga pa2, lagi promo kali, xixixi... :D.  Setelah masuk tentu saja tempat yg kita tuju pertama kali kolam pemandian air panasnya. Huhh…, pass banget nihh tempat buat kita yg lagi lelah melakukan perjalanan :D.  Setelah beberapa kali eksis di kolam air panas baru kita eksis2 lagi di kolam renang. Next.. akhirnya kita terpisah2 melakukan eksis2 :D. Tak lama kemudian tibalah hujan yg deras. Terpaksa kita bernaung di sebuah gazebo ber jam2. Sambil kirim2an foto dan becandaan, sambil ngegossipin orang yg lagi berendam… Xixixi :D (kayak ibu2 aja suka ngegossip).

    Setelah beberapa lama nee hujan reda juga, langsung dahh kita pulang. Pas di pertengahan jalan tiba-tiba hujan lagi, hujannya lebih deras dari yg tadi. Cuma aku disini yg bawa jas hujan, soalnya bahaya kalau barang2 elektronik yg ada dalam tas jika kena air. Karna cuma aku yg bawa jas hujan kita nebeng dulu dahh di sebuah kios dekat tikungan jalan yg berliku, hanya ada Aku, Yadi, Udin, dan Khaidir. Kalau Jumadi dan Iki kaga tau nebeng dimana. Karna hujannya yg lumayan lama kita beli cemilan aja dahh dulu di kios ini :D. Lama-kelamaan akhirnya hujannya reda juga setelah kita habiskan semua cemilan :D. Dari sini baru GassPool menuju Kota Barabai, sampainya sekitar jam 6 sore.


    Foto-foto kami saat di Pemandian Air Panas Tanuhi :

















    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar